DAY FOUR OUR TIME

Di wiken ini, seperti biasa , kami menghabiskan waktu bersama.

Saling bercengkrama dan bermain. Sambil membersihkan berkas-berkas yang ada di meja, ayah tiba-tiba bertanya, "Bun, dari beberapa hari lalu ayah lihat bunda sering banget fotoin zia adegan mandi lah, makan lah, bermain, angkat piring... buat apa bun? Tidak utk ke medsos kan?".

Eng...ing...eng...

Pas banget nih ayah nanyanya, pas bunda mau membahas mengenai tugas pertama dari IIP. Komunikasi produktif.

"Ooh, gini ya ... bunda di minta mendokumentasikan kegiatan dari tugas iip", jawabku.

Ayah : "Loh, tugas apa lagi bun? bukannya kemarin sudah wisuda matrikulasi?".

Bunda : "Iya, wisuda pre nya udah. Tapi itu belum sekolahnya ayah. Ternyata ada jenjangnya ayah...".

Lalu saya perlihatkan gambar dibawah  ini ...

sumber : kompasiana

Ayah :"Wow, keren sekali tahapannya. Kalau bunda sudah sampe tahap mana?"

Bunda : "Baru panah ungu ayahku sayang....."

Sambil membelalak, ayah bercanda .... "panah ungu? tidak salah nih bun? kayaknya bunda sudah lebih shaleha deh sekarang....".

Bunda : "ayah.... serius dong, bunda perlu dokumentasikan apakah selama ini bunda masih on the right track atau on the fast track"

Ayah :"Iya, sayangku... gimana apa yang perlu ayah support?"

Bunda :"Nah, sippp dah kalau begini. Ehmm... pesan wa bunda sudah dibaca belum tentang komunikasi produktif ?".

Ayah :"Udah, trus ..."

Bunda : "Yuk, kita  praktekin...."

Dah mulailah saya mempraktekkan kaidah komunikasi produktif. Dan kali ini saya mencoba menjelaskan program Institut Ibu Profesional

Bunda: "Jadi begini ayah, IIP itu adalah sebuah wadah yang digagas oleh ibu septi .....bla...bla..bla..".

Ayah :"Wah, seru sekali ini komunitas.. apa untuk para ayah juga ada kah bun? Kan para bunda tidak bisa berjalan sendiri, harus didukung para ayah".

Bunda: "Secara resmi kayaknya belum ada yah... tapi nanti saya tanyakan apakah ada wa grup yang khusus para ayah ".

Ayah :"Bunda, kayaknya ada kaidah yang masih kurang pas dijalankan dalam komunikasi produktifnya".

Bunda : "Apa tuh yah?"

Ayah :"Itu loh, kaidah 7-38-55. Menurut ayah , bunda itu dari tadi pake kaidah 55-38-7".

Bunda :"Loh, kok bisa ayah simpulkan demikian?"

Ayah :"Lah itu..... daritadi bunda nerangin tentang IIP sambil setrikaan. Kan bunda lihat bahasa tubuhnya jadi gimana gitu.....".

Bundah :"ahhh........ ayahhhhhhhhhhhhhhh.............."


#level1
#day4
#tantangan10 hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbunsayiip







0 comments:

Post a Comment